Rejang Lebong >> Dandim 0409/RL Letkol Czi Trisnu Novawan.S.Sos.M.Tr.(Han).M.Si tendang bola pertanda dimulai nya Liga Santri PSSI Piala Kasad Tahun 2022 di Lapangan Pandawa Yonif 144/Jaya Yudha.Minggu(07/08/22)
Liga Santri PSSI Piala Kasad Tahun 2022 di wilayah Kodim 0409/RL di Lapangan Pandawa Yonif 144/Jaya Yudha berlangsung selama dua hari, Pada Hari pertama dilaksanakan pertandingan antara pondok pesantren Nurul Quran Kabupaten Lebong berhadapan dengan pondok pesantren Miftahul Jannah Kabupaten Rejang Lebong. dimulai pukul 16.00 WIB diawali dengan tendangan bola perdana oleh Dandim 0409/RL Letkol Czi Trisnu Novawan.S.Sos.M.Tr.(Han).M.Si.
Turut hadir dalam pembukaan, Danyonif 144 Jaya Yudha Mayor Inf Eko Budiarto. S.I.P.M.I.P, Kasdim Kodim 0409/RL Mayor Arh.M.Zaini Nurdin, Ketua Panitia KPT Cba Arif Purwoko, Anggota DPRD Kab. Rejang Lebong Putra Mas Wigoro SH MH, Macth comisioner PSSI Bengkulu Joni Ardi serta Ketua PWI Rejang lebong Bapak Mamad serta tamu undangan dan peserta Liga Santri sekitar 50 orang.
Dalam sambutannya, Dandim 0409/RL Letkol Czi Trisnu Novawan.S.Sos.M.Tr.(Han).M.Si. menyampaikan penyelenggaraan kompetisi sepak bola liga santri ini sebagai ajang untuk mengapresiasi bakat dan minat santri sehingga dapat mengukir prestasi dalam bidang olahraga khususnya sepak bola.
Liga Santri Piala Kasad Tahun 2022 adalah ajang sepak bola bergengsi yang bertujuan untuk mencari bibit- bibit atlet muda pemain sepak bola di lingkungan pondok pesantren, yang nantinya akan berlaga di tingkat nasional. ujar Dandim
Dandim 0409/RL Letkol Czi Trisnu Novawan.S.Sos.M.Tr.(Han).M.Si. berharap seluruh rangkaian pertandingan dapat terselenggara sesuai jadwal.Sepak bola menjadi salah satu olahraga yang sangat diminati masyarakat dari semua kalangan di berbagai negara.
TNI AD menaruh perhatian terhadap sepak bola sebagai salah satu cabang olahraga yang diharapkan mampu mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. Harapan itu yang menjadikan TNI AD bersama PSSI tergugah untuk membangun sebuah komitmen bersama untuk kemajuan dunia sepak bola tanah air dengan menggelar kompetisi Liga Santri yang diikuti seluruh santri pondok pesantren yang ada di Indonesia.
Pertandingan tingkat Provinsi yang telah dimulai tanggal 7 Agustus hingga 23 September 2022, serta pertandingan tingkat nasional yang menampilkan tim-tim terbaik dari Provinsi akan dilaksanakan dari 25 September hingga 22 Oktober 2022. Melalui kompetisi ini, diharapkan mampu menciptakan kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Setiap pertandingan harus dilakukan dengan penuh semangat dan menjunjung tinggi sportivitas.Tunjukkan kemampuan yang kalian miliki seoptimal dan semaksimal mungkin untuk mencapai prestasi yang terbaik, dan hindari perilaku emosional, ujarnya.
Hari pertama pertandingan antara pondok pesantren Nurul Quran Kabupaten Lebong berhadapan dengan pondok pesantren Miftahul Jannah Kabupaten Rejang Lebong dan dimenangkan dari Ponpes Nurul Qur’an dengan skor 4 : 0.
Hari kedua pada Senin Tanggal 08 Agustsu 2022 pertandingan sepak bola antara Ponpes Nurul Qur’an Kabupaten Lebong berhadapan dengan Ponpes Darussalam Kabupaten Kepahiang. (***)