Dishub Siagakan Pos Pengamanan Jelang Idulfitri 1443 H

Kota Bengkulu321 Dilihat

Bengkulu, Annirell.Com >> Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bengkulu bersama pihak Kepolisian melakukan berbagai kesiapan pengamanan jelang hari raya idulfitri 1443 H/2022.

Kadishub Hendri Kurniawan menjelaskan, ada berbagai kesiapan yang telah dilakukan diantaranya persiapan sarana dan prasarana seperti penerangan jalan, traffic lights dan lainnya.

“Selain hal itu, kita bersama kepolisian dalam hal ini polres Bengkulu juga melakukan rekayasa jalan di pantai panjang sampai sungai hitam, rekayasa lalulintas di kawasan Soeprapto dan juga ada pelayanan pengamanan idulfitri,” jelas Hendri.

Ia menambahkan bahwa akan ada pos pelayanan terpadu yang dibukan dibeberapa titik.

“Pos pelayanan terpadu pihak kepolisian, perhubungan, BPBD, kesehatan akan didirikan di pantai panjang (depan sport center), pantai jakat, bandara Fatmawati dan juga simpang lima. Insya allah ini mulai diberlakukan mulai H – 3 hingga H + 3 idulfitri, ” bebernya.

Sebelum itu, Dishub akan melakukan uji kelayakan kendaraan umum.

“Ya, ada uji kelayakan kendaraan umum bagi pemudik untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat,” pungkasnya. (R01)

banner 300x200

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *