Ketua PKK Provinsi Derta Akan Hadiri Talkshow Spesial Perempuan

Kota Bengkulu >> Konsep “Women in Development” telah lama dikemukakan banyak para ahli di dunia sebagai pendekatan strategis potensial untuk memposisikan perempuan sebagai subjek pembangunan yang layak, terutama dalam pemenuhan kebutuhan hidup dan kesejahteraan keluarga. Implementasi ini harus didukung melalui kebijakan-kebijakan yang eksplisit dan nyata berpihak untuk mengangkat sebesar-besarnya partisipasi perempuan dalam pembangunan.

Acara ini akan berlangsung pada hari Senin (13/06/22), pukul 14.00 WIB, bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) UIN FAS Bengkulu.

DPD KNPI Provinsi Bengkulu bekerjasama dengan OKP Fatayat NU dan BEM UINFAS Bengkulu, menghadirkan keynote speaker tokoh perempuan dibalik berbagai kesuksesan yang diraih Provinsi Bengkulu sampai saat ini, yaitu Ibu Hj. Derta Wahyulin, A.Ks yang menjabat sebagai Ketua TP PKK Provinsi Bengkulu, dan sekaligus merupakan istri dari Gubernur Bengkulu DR. H. Rohidin Mersyah, MMA.

Selain itu, sebagai pembicara kedua dalam talkshow ini panitia menghadirkan Wakil Ketua Komisi I DPRD Provinsi Bengkulu, Ria Oktarina, S.Psi dan pembicara ketiga tokoh perempuan Dr. Fatimah Yunus yang merupakan Wakil Rektor- III UIN FAS Bengkulu.

Panduan acara dengan moderator perempuan juga akan mewarnai hangatnya acara talkshow ini, yaitu Tokoh Muda Perempuan Bengkulu yang menjabat sebagai Ketua PW Fatayat NU Bengkulu, Fatrica Syafri.(***)

banner 300x200

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *